Rabu, 17 Desember 2014

Cinta yang tulus

Apabila ada sebuah pertanyaan, siapakah orang yang paling menyayangi anda dalam rentang waktu mulai sejak anda lahir didunia sampai dengan detik ini?apa kira – kira yang akan anda katakan untuk menjawab pertanyaan tersebut?
Kebanyakan orang akan sepakat bahwa bisa dipastikan jawabannya adalah kedua orang tua kita, karena merekalah yang menyayangi kita dengan tulus dan paling murni kasih sayangnya, cinta mereka sangat tulus, terutama kasih sayang seorang ibu.
Hari demi hari, bulan berganti bulan dan tahun berganti tahun, selama itu pula seorang ibu setia menjadi pelayan anaknya yang tidak pernah lupa, seorang ibu tidak pernah berhenti menjadi pekerja buat anaknya tanpa mengenal lelah serta setiap saat selalu mendoakan kebaikan untuk anak - anaknya. Seorang ibu tidak pernah meminta banyak hal, dan tidak akan pernah menagih kepada anaknya yang bukan-bukan. Yang diinginkan seorang Ibu adalah agar anaknya menjadikan ibunya sebagai sahabat dalam kehidupan anak - anaknya.
Sekiranya seorang anak dimuliakan satu hari saja oleh seseorang, niscaya dia akan balas kebaikannya dengan kebaikan yang setimpal. Sedangkan kepada ibunya ?apa yang sudah diberikan anak – anaknya?
                                             sumber gambar Google : muda.kompasiana.com

Seorang ibu akan memberikan seluruh yang dimilikinya untuk anak – anaknya meskipun dengan cucuran keringat dan air mata, itulah cinta sejati yang sempurna dari seorang ibu, cinta dan kasih sayang seorang ibu tidak akan tergantikan oleh orang lain.
Semua perasaan kasih sayang seorang ibu dimanapun dan di belahan negara manapun tentu akan sama dalam memberikan kasih sayang nya kepada anak – anaknya.
Mulai saat ini, mari kita berbuat baik kepada orang tua kita, terutama kepada Ibu kita

Tidak ada komentar:

Posting Komentar